mamajokaa food blogger bandung

Tips Membeli Avanza Bekas Untuk Mendukung Bisnis Kuliner

Tips Membeli Avanza Bekas


Memiliki atau menyediakan mobil sebagai kendaraan operasional merupakan hal yang cukup penting bagi bisnis, tak terkecuali bisnis kuliner. Mobil sebagai kendaraan operasional dapat membantu mobilitas bisnis kuliner menjadi lebih efisien dan juga meningkatkan produktivitas bisnis.

Tersedia banyak jenis mobil yang dapat digunakan sebagai kendaraan operasional bisnis kuliner, salah satunya adalah kendaraan multiguna (MPV) dari Toyota yaitu Avanza. Mengapa Avanza? Karena Avanza merupakan mobil tipe Low MPV dengan kabin luas dan komponen beserta sparepart-nya mudah ditemukan juga tangguh.

Harga Toyota Avanza bekas saat ini cukup tinggi untuk sebuah investasi mobil sebagai kendaraan operasional bisnis kuliner. Lantas solusinya bagaimana? Membeli Mobil bekas Avanza adalah jawabannya.

Namun, kita tidak dapat sembarangan membeli mobil Avanza bekas di pasaran. Kita perlu memperhatikan beberapa hal penting untuk memiliki mobil Avanza bekas. Berikut tips membeli mobil Avanza bekas untuk mendukung operasional bisnis kuliner.

Pentingnya Mobil Bagi Bisnis Kuliner


Mobil sebagai kendaraan operasional bisnis kuliner memiliki peranan cukup penting. Mobilitas bisnis tergantung pada hadirnya kendaraan operasional untuk efisiensi dan meningkatkan produktivitas bisnis.

Bisnis kuliner perlu memiliki kendaraan operasional untuk berbagai macam kebutuhan dan keperluan bisnis membeli kebutuhan operasional bisnis (pembelian bahan dan lain sebagainya), kunjungan bisnis dan pengiriman barang.

Dengan demikian, bisnis kuliner membutuhkan mobil dengan kapasitas luas dan mesin tangguh seperti Avanza. Avanza merupakan mobil low MPV dengan 7 seater dan memiliki panjang 4395 mm, lebar 1730 mm, wheelbase 2750 mm dan ground clearance 195 mm. Spesifikasi yang cukup dan tepat sebagai kendaraan operasional bisnis.

Tips Membeli Mobil Toyota Avanza Bekas


Memiliki Mobil Avanza sebagai kendaraan operasional memang cukup penting, namun tidak semua bisnis mampu memiliki Avanza baru mengingat harganya yang cukup tinggi. Untuk itu, pelaku bisnis dapat mempertimbangkan untuk membeli Avanza bekas.

Namun, kita perlu memperhatikan beberapa hal ketika memilih Avanza bekas karena jika sembarangan membeli, bukan tidak mungkin akan mempersulit dan mengeluarkan biaya yang lebih besar. Berikut beberapa tips membeli Avanza bekas untuk bisnis kuliner, yaitu :

1. Mengetahui Jenis dan Ciri Avanza Setiap Generasinya


Avanza memiliki jenis dan ciri khas yang berbeda setiap generasinya. Dengan mengetahui hal tersebut, kita dapat menyesuaikan jenis Avanza yang akan dibeli disesuaikan dengan kebutuhan operasional bisnis.

2. Membeli Mobil Avanza Bekas di Tempat Terpercaya


Memperhatikan kredibilitas showroom mobil bekas cukup penting karena berhubungan dengan kelayakan dan kondisi mobil bekas. Pilihlah showroom atau dealer mobil bekas terpercaya, rekam jejak penjualan terbaik, memiliki testimoni positif dan tidak pernah tersandung kasus hukum apapun. Jika perlu, kita mencari tahu izin usaha dan sebagainya.

Jika anda memutuskan membeli mobil Avanza bekas secara online, pastikan juga jejak rekam dan kredibilitas situs penjual mobil online tersebut. Jangan tergiur harga mobil Avanza bekas murah yang ditawarkan tanpa mengecek terlebih dahulu spesifikasi, dan hal - hal lainnya termasuk sulit atau tidaknya customer service atau contact personnya dihubungi. 

3. Cek Komponen, Fisik Kendaraan Dan Riwayat Servis


Setelah menemukan showroom mobil bekas terpercaya dan terbaik, selanjutnya kita bisa mengunjungi showroom tersebut dan memilih mobil Avanza bekas yang diinginkan. Ketika mengunjungi showroom mobil, pastikan untuk melakukan pengecekan komponen dan kondisi fisik kendaraan.

cek eksterior mobil avanza bekas
Mengecek eksterior mobil avanza bekas

Cek interior mobil avanza bekas
Lakukan Cek interior mobil avanza bekas

Cek jok mobil Avanza bekas
Lakukan pengecekan jok mobil Avanza bekas


Sebagai tahap awal pengecekan fisik kendaraan, kita dapat memulainya dari interior seperti lingkar kemudi apakah kondisinya sudah putar atau masih bagus. Lalu mengecek jok kemudi dan penumpang. Jika semua kondisi interior masih bagus, terlihat terawat, tidak ada yang robek atau mengelupas, maka kita dapat mempertimbangkan hal ini dalam memutuskan pembelian Avanza bekas tersebut.

Selanjutnya mengecek eksterior mobil Avanza bekas , apakah masih mulus atau memiliki baret, penyok dan sebagainya. Setelah melakukan pengecekan fisik kendaraan, kita dapat mengecek kondisi mesin dengan melakukan test drive.

Dengan melakukan test drive, kita dapat merasakan bagaimana kinerja mesin serta bantingan suspensinya. Pastikan juga untuk membuka kap mobil dan mengecek kondisi mesin.

4. Mengecek Riwayat Servis Mobil


Mengecek riwayat servis mobil cukup penting untuk mengetahui bagaimana mobil Avanza bekas yang dipilih dipelihara sebelumnya. Dengan demikian kita dapat mempertimbangkan jika ada kemungkinan komponen atau bagian mobil yang rusak karena jarang di servis.

Jika tidak terdapat buku riwayat servis, kita dapat melihat odometer (jarak tempuh) mobil Avanza yang dipilih. Caranya, mengalikan usia mobil dengan jarak tempuh yang tertera di odometer. Jika hasilnya melebihi 15-20 KM maka sebaiknya hindari membeli mobil Avanza tersebut.

5. Pastikan Mobil Avanza Bekas bebas banjir


Umumnya, mobil yang pernah terendam banjir akan mempengaruhi kondisi mesin dan interior mobil seperti mesin dan komponen lain berkarat . Pastikan untuk mengecek bawah karpet dan karet pintu dan jika menemukan pasir, lumpur, dan noda air, maka hal ini perlu dipertimbangkan. 

6. Mengecek Kelengkapan Surat Avanza Bekas


Kelengkapan surat seperti BPKB dan STNK menjadi pertimbangan yang cukup krusial mengingat keamanan berkendara dari segi administratif.. Perhatikan dan lakukan pengecekan riwayat pembayaran pajak apakah rutin dibayarkan atau tidak. Jika tidak, tentu kita akan mengalami kerugian finansial bukan?


Tips Membeli mobil Avanza Bekas
Tips membeli mobil Toyota Avanza Bekas untuk bisnis kuliner


Kesimpulan


Mobil Avanza sebagai mobil kendaraan bisnis nyatanya kini banyak dipertimbangkan oleh pemilik bisnis termasuk bisnis kuliner. Berbagai macam keunggulan dimiliki Avanza dan cocok sebagai kendaraan operasional bisnis kuliner, salah satunya adalah kapasitas besar dan mesin tangguh. Selai nitu, mobil Avanza bekas Tersedia banyak di showroom mobil bekas,

Meski demikian, sangat penting memperhatikan beberapa hal sebelum memutuskan membeli Avanza bekas. Semoga tips membeli Avanza bekas diatas dapat membantu anda dalam mempertimbangkan dan memilih mobil Avanza bekas.

Posting Komentar