Honestly, saya sendiri belum pernah nyobain buah plum. So, penasaran juga nih gimana jadinya kalau buah plum dijadikan main ingredient sebuah cake. Jerman memang memiliki banyak jenis pastry selain Pretzel ofkors ya dan salah satunya adalah Zwetschgenkuchen yang merupakan kue plum Jerman.
Yuk baca selanjutnya untuk tahu apa itu Zwetschgenkuchen dan resep Zwetschgenkuchen yang bisa banget di re-bake.
Zwetschgenkuchen Adalah
Zwetschgenkuchen adalah kue plum Jerman yang terbuat dari adonan manis beragi dan diberi buah plum di atasnya. Zwetschgenkuchen sangat terkenal di kalangan pembuat roti rumahan dan toko roti terlebih pada musim panen buah plum di akhir musim panas.
Dikutip dari Wikipedia, Zwetschgenkuchen dibuat dengan cara dipanggang dengan streusel (campuran mentega, gula, dan tepung yang rapuh) dan terkadang menggunakan adonan shortcrust sebagai pengganti adonan ragi tradisional.
Selain di Jerman, Zwetschgenkuchen juga terkenal di negara Eropa lainnya seperti di Austria , Swiss , Alsace , Republik Ceko , dan Hungaria.
Sejarah Zwetschgenkuchen
Salah satu mitos menyatakan bahwa Zwetschgenkuchen diciptakan di Augsburg, tempat kue ini dianggap sebagai hidangan khas kota tersebut yang menyerupai "Zirbelnuss", lambang kota tersebut, dan dari asosiasi ini Augsburg juga dijuluki "Datschiburg". Zwetschgenkuchen juga kerap dikaitkan dengan orang-orang Yahudi yang bermigrasi dari Eropa tengah ke negara-negara lain.
Rekomendasi Buah Plum Yang Digunakan
Untuk menghasilkan Zwetschgenkuchen dengan rasa original Jerman, maka ada baiknya menggunakan plum asli dari Italia bukan plum Asia. Hal ini dikarenakan plum Italia memiliki kadar air yang lebih rendah agar Zwetschgenkuchen tidak basah dan tidak lembek. Plum Italia juga dapat menghasilkan Zwetschgenkuchen dengan rasa yang lebih kaya dan lezat.
Namun jika sulit menemukan buah plum baik plum Italia maupun Asia, kita dapat menggunakan aprikot, persik, dan nektarin sebagai gantinya.
Resep Zwetschgenkuchen
Resep Zwetschgenkuchen menggunakan Streusel yang merupakan taburan renyah yang terbuat dari mentega, tepung, dan gula yang biasa digunakan sebagai topping roti, kue, muffin, dan pai.
Sebelum membuat, terlebih dahulu menyiapkan ragi dengan cara melarutkan ragi ke dalam susu hangat dan diamkan selama 5-10 menit hingga berbusa.
Perhatikan penggunaan gula sebagai taburan, jangan terlalu banyak karena semakin banyak gula, kue akan semakin berair karena gula mencair selama pemanggangan dan streusel Anda akan meleleh.
Bahan-bahan
1 kg plum Italia , dipotong menjadi empat bagian, buang bijinya
250 ml susu hangat
1 1/2 sendok makan ragi kering aktif
480 gram tepung serba guna
150 gram gula
1/2 sendok teh garam
113 gram mentega batangan
2 butir telur
1 sendok teh ekstrak vanili murni berkualitas
Bahan Streusel
120 gram tepung serba guna
100 gram gula
1 sendok teh bubuk kayu manis
113 gram mentega
Cara Membuat
- Larutkan ragi ke dalam 3/4 cangkir susu hangat dan diamkan selama 5-10 menit hingga berbusa.
- Masukkan tepung, gula, dan garam ke dalam mangkuk mixer berdiri dan tuangkan campuran ragi, mentega cair hangat (tidak panas), telur, dan ekstrak vanili.
- Uleni adonan selama 5 menit lalu tambahkan sisa 1/4 cangkir susu sesuai kebutuhan. Pada tahap ini adonan akan lengket tetapi harus menyatu dengan cukup baik.
- Tutupi adonan dengan plastik longgar dan taruh di tempat yang hangat dan bebas angin agar mengembang selama satu jam atau hingga ukurannya dua kali lipat.
- Olesi loyang dengan mentega secukupnya
- Sebarkan adonan diatas loyang
- Letakkan buah plum berdekatan dalam baris-baris di seluruh bagian adonan di loyang
- Jika ingin kue sedikit lebih manis, taburkan sedikit gula atau gula kayu manis
- Letakkan loyang di tempat hangat dan biarkan mengembang selama satu jam lagi.
- Membuat streusel dengan cara menaruh semua bahan dalam mangkuk berukuran sedang lalu aduk hingga tercampur rata dan membentuk tekstur kasar seperti pasir dan menggumpal. Taburkan streusel di atas kue.
- Panggang kue di rak tengah oven yang sudah dipanaskan hingga 350 derajat selama 30-35 menit atau sampai bagian atasnya berwarna keemasan.
- Diamkan kue setidaknya selama 10 menit sebelum dipotong agar cairannya meresap. Potong kue menjadi kotak-kotak kecil dan sajikan.
Kesimpulan
Ternyata mudah bukan membuat Zwetschgenkuchen? Mudah banget ya. Kita bisa mendapatkan buah plum di supermarket dengan harga Rp178.000 per kg. Cukup mahal, oleh sebab itu saya sarankan membeli di marketplace orange dengan harga sekitar Rp28.500 per 500 gram dan ada juga toko yang menjual Rp49.000 untuk 1 kg plum segar asli.
Zwetschgenkuchen memiliki rasa manis asam yang menyegarkan. Sangat cocok dihidangkan di acara spesial. Namun jika ingin yang manis, kita bisa juga menyajikan Profiterole.
Referensi :
https://en.m.wikipedia.org/wiki/Zwetschgenkuchen
https://www.daringgourmet.com/zwetschgenkuchen-zwetschgendatschi-german-plum-cake/
https://www.food.com/recipe/traditional-german-plum-cake-zwetschgenkuchen-131910
Posting Komentar